Pemkab Jepara Luncurkan portal "Lapor Bupati" Keluhan Warga Jepara Akan Direspon Kurang Dari 24 Jam


Pemerintah kabupaten jepara(Pemkab Jepara) resmi meluncurkan portal pengaduan masyarakat "Lapor Bupati". Nantinya masyarakat jepara bisa mengadukan atau melaporkan keluhan warga  melalui portal yang disediakan pemkab yaitu lewat SMS , Whatsap , Facebook maupun Twitter " kata PLT Bupati Jepara Ikhwan sudrajat saat meluncurkan portal Lapor Bupati di alun-alun jepara Jum'at (13/1/2017) .

Lebih lanjut Ikhwan mengatakan portal"Lapor Bupati"  tersebut di luncurkan karena di Jepara banyak sekali keluhan oleh warga  yg kurang tersampaikan ke pemerintah . "Sehingga dengan adanya portal pengaaduan tersebut bisa membangun partisipasi publik dan masyarakat bisa lebih pro aktif mengawasi dan menyampaikan keluhannya ke pemerintah "jelasnya


Sementara itu Kepala Diskominfo Jepara Yoso Suwarno mengatakan, masyarakat bisa menyampaikan keluhan dan permasalahan melalui portal "Lapor Bupati" yaitu bisa melalui sms dan WA nomor 081290000525, sedangkan untuk FB ke jeparakab.go.id dan @jeparakabgoid untuk Twitter.

"Keluhan dari masyarakat tentang berbagai permasalahan di Jepara bakal direspon kurang dari 24 jam, karena pengaduan warga yang masuk akan langsung diteruskan oleh admin langsung ke SKPD yang berwenang. Dengan cara ini, maka SKPD terkait akan bisa langsung menindaklanjuti keluhan warga tersebut . "jelasnya

Share on Google Plus

About jepara

Situs portal informasi seputar kota Jepara.Informasi Hari ini tentang Jepara

0 comments:

Post a Comment